APJII dan Pemerintah Kabupaten Jayapura Teken MoU Desa Internet Mandiri

MoU APJII dengan Pemerintah Kabupaten Jayapura, Sentani, Rabu (13/11/2019) / Dok. APJII 2019

JAYAPURA – Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) beserta Badan Aksesibilitas Telekomunikasi dan Informasi (BAKTI) berkerja sama dengan pemerintah Kabupaten Jayapura melalui Dinas Komunikasi dan Informatika melakukan Memorandum of Understanding (MoU) terkait desa internet mandiri sekaligus mengadakan sosialisasi literasi digital.

Penandatangan MoU APJII dengan pemerintah setempat dilakukan di Hotel Suni Garden, Jayapura pada Rabu, (13/11/2019). Dalam acara tersebut hadir Ketua Umum APJII, Jamalul Izza; Wakil Bupati Jayapura, Giri Wijayantoro, dan jajaran pemangku kepentingan terkait.

“Dengan MoU antara APJII dan Pemerintah Kabupaten Jayapura, akan semakin melebarkan jumlah penetrasi internet di Indonesia. Khususnya untuk wilayah Indonesia Timur. Terlebih, MoU ini menyasar ke desa-desa yang belum terjangkau internet di Jayapura,” ungkap Jamal.

Continue reading

APJII Teken MoU dengan Balmon DKI Jakarta Terkait Penggunaan Frekuensi

Foto Bersama setelah MoU Penggunaan Frekuensi antara APJII dan Balmon Kemkominfo DKI Jakarta – Dok APJII 2019

JAKARTA – Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) beberapa waktu yang lalu telah melakukan koordinasi dengan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) dan Balai Monitoring (Balmon) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo) DKI Jakarta.

Koordinasi yang dilakukan pada 13 Mei 2019 lalu membahas tentang sosialisasi penggunaan frekuensi yang masih digunakan oleh beberapa anggota APJII.

Frekuensi tersebut adalah 5.600 – 5.650 MHz. Sumber daya yang didiskusikan itu, pada dasarnya tidak boleh digunakan oleh anggota APJII. Hanya boleh digunakan oleh BMKG untuk memantau keadaan cuaca maupun pemantauan pesawat terbang.

“Jadi APJII melakukan koordinasi bersama BMKG dan Balmon Kemkominfo DKI Jakarta membahas masalah penggunaan frekuensi yang tidak diperbolehkan digunakan selain BMKG. Sebab frekuensi tersebut dikhususkan untuk memantau cuaca, bencana alam, dan penerbangan,” kata Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga APJII, Eva Marlina.

Continue reading

Ketua Umum APJII Lakukan MoU dengan Universitas Riau

Penandatangan MoU antara APJII dengan Universitas Riau / Dok APJII 2018

RIAU – Setelah melakukan Focus Group Discussion (FGD) pada Oktober 2017, Universitas Riau akhirnya melakukan penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII). MoU ini menandakan kesepakatan antara kedua belah pihak. Terutama untuk APJII mendukung berdirinya Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi Informasi di universitas tersebut.

Penandatangan MoU itu dilakukan langsung oleh Ketua Umum APJII, Jamalul Izza. Dihadiri pula Rektor Universitas Riau, Prof Dr. Aras Mulyadi beserta stakeholder terkait. Menurut Jamal, dengan MoU ini APJII selaku organisasi yang menghimpun perusahaan-perusahaan berbasis internet dapat membantu menyalurkan ilmu kepada para mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer dan Teknologi di Universitas Riau. Continue reading