
JAKARTA – Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) akan menggelar Musyawarah Nasional (Munas) pada 27 – 29 September 2021. Munas ini diadakan rutin setiap tiga tahun sekali. Salah satu agenda Munas itu adalah pemaparan hasil kinerja kepengurusan di bawah komando Jamalul Izza periode 2018-2021. Pria yang akrab disapa Jamal ini juga merupakan Ketua Umum APJII dua periode dari tahun 2015-2018.
Beragam prestasi yang ditorehkan Jamal sejak menjabat di periode pertama, terus dipertahankan di masa keduanya. Hal itu terbukti 94 persen amanat Munas tahun 2018 tercapai. Dari kerangka besar amanat Munas yang tercapai itu, menghasilkan pencapaian-pencapaian yang signifikan untuk periode keduanya.
Sebut saja, pertumbuhan anggota APJII dan IDNIC APJII. Di masa periode pertama Jamal di tahun 2015, anggota APJII dari 302 anggota naik signifikan menjadi 742 anggota di tahun 2021. Kemudian kenaikan anggota IDNIC APJII dari 551 anggota di tahun 2015, menjadi 2142 anggota.
“Mulai dari periode pertama sampai kedua ini, saya dan pengurus lainnya bekerja keras untuk membuat APJII semakin cemerlang. Baik dari sisi internal maupun eksternal,” kata Jamal.
Continue reading