APJII Dukung Deklarasi “Internet Indonesia Lawan Hoaks dalam Pilkada 2020”

Menteri Komunikasi dan Informatika RI Johnny G Plate dalam deklarasi Internet Indonesia Lawan Hoaks dalam Pilkada 2020


JAKARTA – Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) mendukung deklarasi bertajuk “Internet Indonesia Lawan Hoaks dalam Pilkada 2020” yang dibacakan pada hari ini, Jumat (28/8),.

Dukungan APJII disampaikan secara virtual oleh Jamalul Izza, Ketua Umum APJII periode 2018-2021.

Deklarasi ini sendiri diselenggarakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu, dan Kementerian Komunikasi dan Informatika RI.

Selain APJII, deklarasi ini juga didukung platform media sosial di Indonesia, seperti Bigo Live Indonesia, Facebook Indonesia, Google Indonesia, dan Line Indonesia. Turut mendukung pula Telegram Indonesia, TikTok Indonesia, dan Twitter Indonesia.

Deklarasi Internet Indonesia Lawan Hoaks dalam Pilkada 2020 selengkap berisi sebagai berikut:

Tahun 2020 adalah tahun poltik bagi bangsa Indonesia. Sebanyak 270 daerah akan menyelenggarakan pemilihan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati serta walikota dan wakil walikota.

Kami masyarakat internet Indonesia berkomitmen penuh untuk turut menyukseskan pelaksanaan pemilihan kepala daerah tersebut sebagai wujud dukungan terhadap tegaknya pilar demokrasi di Indonesia.

Hari ini Jumat, 28 Agustus 2020, kami bersepakat mendeklarasikan Internet Indonesia Lawan Hoaks dalam Pilkada 2020, dan inilah komitmen kami:

  1. Siap mengerahkan daya dan upaya sesuai kapasitas dan kapabilitas kami untuk melawan hoaks, informasi menyesatkan dan informasi yang menimbulkan permusuhan berdasarkan SARA dalam seluruh rangkaian penyelenggaraan pemilihan gubernur dan wakil gubernur, bupati dan wakil bupati serta walikota dan wakil walikota tahun 2020
  2. Siap bekerja sama meningkatkan literasi, edukasi, dan sosialisasi untuk melawan hoaks, informasi menyesatkan dan informasi yang menimbulkan permusuhan berdasarkan SARA dalam pilkada 2020
  3. Siap mendukung langkah pemerintah dan penyelenggara pemilu untuk melakukan penanganan atas konten internet yang melanggar peraturan perundang-undangan

Diskusi dengan Balmon, APJII Bahas Interferensi Frekuensi

JAKARTA – Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) menggelar diskusi sekaligus silaturahmi bersama Balai Monitor Spektrum Frekuensi Radio (Balmon SFR) Kelas 1 Jakarta pada Rabu, 26 Agustus 2020.

Ketua Umum Jamalul Izza menegaskan pengurus pusat APJII menaruh perhatian lebih dalam hal perizinan terkait dengan penggunaan spektrum frekuensi. Apalagi bagi internet service provider (ISP), frekuensi menjadi sumber daya penting yang harus dijaga agar tidak terjadi gangguan atau interferensi. Pasalnya, gangguan frekunsi bisa menurunkan kualitas pelayanan ISP anggota APJII.

“Kami senang dalam kesempatan kali ini bisa bersilaturahmi dengan tim Balmon SFR Kelas 1 Jakarta,” ujar Jamal.

Ketua Balmon SFR Kelas 1 Jakarta Rahman Baharudin menceritakan pihaknya bertugas melakukan pengawasan dan pengendalian frekuensi. Ini penting sebab frekunsi merupakan sumber daya alam terbatas dan memiliki nilai ekonomis. Pengawasan bisa mencegah terjadinya interferensi.

Continue reading

Internet dan 75 Tahun Indonesia Merdeka

Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke 75 / Dok. APJII 2020

JAKARTA – 75 tahun Indonesia telah merdeka. Berbagai kemajuan patut diacungi jempol. Termasuk dengan perkembangan internet Indonesia. Saat ini berdasarkan catatan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), jumlah pengguna internet negeri ini pada tahun 2018 telah mencapai 171,17 juta jiwa. Angka ini naik 10,12 persen dari tahun sebelumnya.

Jamalul Izza, Ketua Umum APJII mengatakan, jumlah pengguna internet ini akan terus meningkat seiring dengan masifnya penggelaran infrastruktur internet di daerah-daerah.

“Pasti akan meningkat meskipun tidak begitu signifikan,” kata Jamal.

Misalnya saja program Desa Internet Mandiri yang diinisiasi oleh APJII. Program ini diyakini mampu mendongkrak jumlah pengguna internet di Indonesia. Sebagaimana diketahui, Desa Internet Mandiri merupakan salah satu program APJII untuk mendukung pemerintah dalam pemerataan akses internet. 

Program ini telah berjalan di beberapa desa yang belum terkoneksi internet. Jamal menceritakan, ada rasa kegembiraan warga desa ketika internet baru masuk di dusunnya. Mereka seperti merasakan kemerdekaan yang seutuhnya. Bisa terhubung dengan dunia luar.

Continue reading

APJII Sulsel Berqurban Bersama Anggota dan Kaum Dhuafa

APJII Sulsel Berqurban / Dok. APJII 2020

MAKASSAR – Dalam rangka memperingati Hari Raya Idul Adha 1441 H, Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) Pengurus Wilayah Sulawesi Selatan (Sulsel) melakukan pemotongan hewan qurban pada Jumat (31/7).

“Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin bersama anggota ISP di Wilayah Sulsel,” ujar Arry AS, Ketua Pengurus Wilayah Sulawesi Selatan.

Lebih lanjut, Arry mengatakan kegiatan ini berbeda dengan tahun sebelumnya, pembagian daging kurban ditujukan kepada para anggota ISP di Wilayah Sulawesi Selatan, Kaum Dhuafa, Security dan Cleaning Service di Kantor APJII Sulawesi Selatan yang beralokasi di Gedung Graha Pena No. 20 Makassar.

Continue reading

APJII Sumsel Berbagi Qurban Setiap Tahun

APJII Sumsel Berqurban / Dok. APJII 2020

PALEMBANG – Dalam rangka berqurban pada hari raya Idul Adha 1441 H Pengurus wilayah APJII Sumatera Selatan (Sumsel) melakukan pemotongan hewan kurban sebanyak satu ekor sapi pada Senin, (3/8/2020). 

Pada pemotongan hewan qurban ini dihadiri segenap Pengurus Wilayah dan anggota ISP APJII Sumsel.

Pembagian daging qurban diberikan kepada para anggota ISP Wilayah Sumsel, warga sekitar sekretariat kantor APJII Sumsel dan kaum duafa di Kota Palembang.

Menurut Sony Oktapriandi Ketua Pengwil APJII Sumsel, sebanyak 93 kantong dengan beratnya lebih dari 1 Kg didistribusikan kepada masyrakat yang berhak menerimanya sebagai ungkapan suka cita dan kebahagiaan pada hari Raya Qurban.

Continue reading